5 Perbedaan PAUD dan TK, Serupa Tapi Tak Sama

Pendidikan anak usia dini sangatlah penting. Dalam hal ini tak hanya sekolah TK (Taman Kanak-Kanak) saja, sekolah PAUD (Pendidikan Anak Usia DIni) juga merupakan salah satu tahapan yang sangat disarankan bagi anak sebelum ia memasuki dunia TK.

Biasanya mayoritas orangtua langsung menyekolahkan anaknya ke TK karena Sebagian orangtua menganggap kalo sekolah PAUD tidak sepenting TK dan tidak terlalu berpengaruh pada perkembangan anaknya.

Padahal sebenarnya jenis pendidikan yang diberikan di sekolah PAUD dan TK cukup berbeda.

 

Apa itu PAUD menurut Sisdiknas (Sistem Pendidikan Nasional)

Menurut undang-undang nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 1 angka 14, pendidikan anak usia dini (PAUD) merupakan suatu upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun.

Yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut pada jalur formal, non formal dan informal.

Sebenarnya Taman Kanak-kanak merupakan satuan dari PAUD, namun pendidikan yang diberikan di sekolah PAUD memiliki beberapa perbedaan dengan TK.

Apa sajakah itu?

 

5 Perbedaan PAUD dan TK

Berikut ini lima perbedaan antara PAUD dan Taman Kanak-kanak, secara garis besar :

  1. Usia anak yang bersekolah di PAUD mulai dari 2 tahun hingga 4 tahun. Sedangkan taman kanak-kanak biasanya diikuti oleh anak berusia mulai 5 hingga 6 tahun.
  2. Taman Kanak-kanak merupakan jalur PAUD formal. Sedangkan playgroup atau kelompok bermain termasuk pendidikan non formal.
  3. System belajar di TK sudah memiliki kurikulum, meski Sebagian besar aktivitasnya tetap dikemas dalam bentuk permainan yang menyenangkan.
  4. Di PAUD anak belajar tentang bagaimana cara interaksi sosial dengan orang lain di luar lingkungan rumahnya, belajar melatih keterampilan fisik dan motorik hingga mempelajari rutinitas baru yang berbeda dengan rutinitas di rumah.
  5. Di Taman Kanak-kanak anak sudah mulai belajar membaca, menulis dan berhitung. Yang diawali dengan pengenalan huruf dan angka.

 

Pilih Sekolah PAUD atau Langsung Masuk TK

Keputusan orang tua untuk menyekolahkan anaknya di sekolah PAUD atau langsung ke TK merupakan pilihan masing-masing.

Yang pasti pilihlah sesuai usia, kebutuhan serta kesiapan anak.

Karena ada berbagai macam alasan kenapa orangtua tidak menyekolahkan anak di sekolah PAUD atau TK mulai dari masalah biaya hingga anak yang belum siap.

Sebagai pertimbangan apabila ingin menyekolahkan anak sedari dini, pilihlah sekolah yang lokasinya dekat dari rumah.

Kemudian cari tahu informasi penting lain seperti jumlah anak dalam kelas, apa saja kegiatan yang dilakukan hingga bagaimana lingkungan sekolahnya.

Memilih sekolah PAUD yang tepat untuk anak bisa menjadi modal untuk perkembangan anak selanjutnya di masa depan.

 

Kesimpulan

Usia golden age (0-5 tahun) merupakan usia emas dimana otak dan fisik anak sedang mengalami perkembangan yang pesat.

Maka sebaiknya berikanlah pendidikan usia dini yang optimal dan tepat.

Agar perkembangan kognitif, fisik serta emosional anak dapat berkembang secara normal dan maksimal sesuai dengan fase pertumbuhannya.

Akan lebih baik apabila pendidikan usia dini tak hanya diberikan di rumah melainkan juga didapatkan dari sekolah PAUD.

Sehingga keterampilan sosialnya bisa lebih terlatih dan berkembang agar anak lebih mandiri dan percaya diri dalam tahapan kehidupan selanjutnya.

 

 

Tinggalkan komentar